Selasa, 03 September 2013

Ulang Tahun ke 21, 3 September 1992



          Kalau ada Ridho Roma dan Roma Irama hari ini, lengkap sudah hari ini. Hari ini tgl 3 September 2013, di ulang tahun yang ke 21 ( gak nyangka uda umur segini), adalah hari teraneh. Seharian diisi dengan kegiatan menunggu.... Sekian lama aku menunggu, untuk kedatangan muuu..
Eits, dan emang bener, hari-hari diisi dengan menunggu Walikota, Bupati, atau yang mewakili dari setiap daerah di Indonesia. Mereka tiba di Bandara Sulthan Iskandarmuda dengan waktu dan penerbangan yang berbeda-beda. Ada yang pukul 13.55 WIB, 15.55 WIB, 16.55 WIB bahkan yang jam 18.00 WIB dan  malam juga ada. akhirnya seharian menjadi kegiatan menunggu di bandara. Mungkin harusnya dari rumah uda siap bawa kasur buat nginep disana. hhe

          Tapi hal itu menjadi tidak serumit dan semembosankan yang terlihat kog (menyenangkan diri sendiri). Tugas ini di emban bersama agam Fahmi. Sehingga kami sepasang, agam Fahmi dan inong Cut Rita yang menyambut tamu-tamu ini. Kedatangan Walikota dan Bupati ini menjadi pengaruh baik untuk pariwisata di Indonesia pada umumnya dan Aceh serta Banda Aceh pada khususnya. Mengingat Kota Banda Aceh yang memenangkan Adipura berturut-turut, menjadi dampak baik untuk sharing seputar TPA(Tempat Pembuangan Akhir) yang lebih  baik. Dan ini juga merupakan ajang kunjungan wisata yang baik untuk kedepannya. Di sinilah tugas Duta Wisata , yaitu menyambut ramah tamu sesuai dengan slogan "Peumulia Jame Adat Geutanyo" ( Memuliakan Tamu Adalah Adat Kami) serta juga menjadi Icon sekaligus pengarah dan petunjuk dari tempat-tempat wisata yang akan di kunjungi.
          Selama kegiatan menunggu, diisi dengan mengobrol, tukar pikiran, makan, minum, bercanda dll.gak nyangka juga lho, beberapa dari bapak yang bekerja di dinas bagian umum, mengucapkan selamat ulang tahun untuk Rita. Tau dari mana yah kira-kira bapak-bapak ini, apa Rita sudah terlalu populer dan siap jadi artis kayaknya (ngarep..). Tugas pun berakhir jam 6 sore. Dengan cuaca mendung kami pulang diiringi sedikit letih (banyak sebenernya)..
          Tapi semua itu harus di syukuri dan dinikmati. Rita benar-benar mengucap syukur terhadap Allah SWT yang masih memberikan karunianya terhadap Rita. Terimakasih juga terhadap keluarga( papa, mama, Ine, Adam), serta sahabat dan teman yang telah ikut andil dalam menyambut suka cita di hari ulang tahun Rita yang ke 21. Terimakasih kawan-kawan ucapannya.




          Diberi kejutan oleh Mama, Papa, Ine dan Adam, saat baru pulang dari Bandara Internasional Sulthan Iskandarmuda Aceh.